
Pada Tanggal 13 Juni 2022 pukul 08.00 Wib, Direktur Program Pascasarjana Prof. Dr. Hizir dan Prof. Dr. A.Halim, M.Si beserta Tim mengawali kunjungan Sosialisasi/Promosi Program Studi di Lingkungan Program Pascasarjana USK ke Dinas Pendidikan Aceh Utara.
Prodi yang terkait dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan antara lain prodi MAP (terkait dengan sekolah dan manajemen perkantoran); DPIPS (Bidang Konsentrasi sekolah dan Manajemen Perkantoran) dan MPIPA (Khususnya untuk guru SMP dan SMA (bidang fisika, Kimia dan IPA, sedangkan bidang IPA khusus untuk SD dan SMP. Namun tidak termasuk kedalam bidang biologi karena USK memiliki magister biologi dibawah fakultas MIPA).
Kunjungan ini disambut langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Utara, Jamaluddin, S.Sos., M.Pd.; sekretaris Dinas; Bidang Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) dan beberapa staf lainnya.
Kebetulan dalam kesempatan ini Kepala Dinas memiliki agenda pertemuan dengan seluruh Kepala Sekolah Kabupaten Aceh Utara, sehingga brosur dapat tersebar langsung kepada guru-guru di tiap sekolah di daerah tersebut.
